Walikota Bitung Hengky Honandar Kunjungi KSOP, Dorong Kolaborasi untuk Pembangunan Kota

berita terbaru, Bitung2807 Dilihat

MONITORSULUT,BITUNG ——-Walikota Bitung Hengky Honandar melakukan kunjungan kerja ke Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Bitung pada Senin (14/04).

Dalam kunjungan tersebut, Walikota diterima langsung oleh Kepala KSOP Bitung, Yefri Meidison, M.Mar.E.

Walikota Hengky menyampaikan bahwa pertemuan ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara Pemerintah Kota Bitung dengan KSOP dalam rangka mendukung berbagai program pembangunan kota, khususnya yang berkaitan dengan sektor kelautan dan pelabuhan.

“Inti dari pertemuan ini adalah bagaimana KSOP dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Bitung untuk mendorong pembangunan yang terintegrasi dan berkelanjutan,” ujar Hengky.

Sementara Kepala KSOP Bitung, Yefri Meidison, menyampaikan komitmennya untuk mendukung pembangunan Kota Bitung ke depan.

“KSOP Bitung siap memberikan dukungan terhadap program-program pembangunan pemerintah kota, tentunya dengan tetap berpegang pada regulasi yang berlaku,” ungkap Yefri.

Kunjungan ini diharapkan menjadi langkah awal dalam memperkuat kerja sama strategis antara pemerintah daerah dan instansi pelabuhan demi kemajuan Kota Bitung.

(yulia pricilia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *