Wabup Jocke Legi Irup Peringati Hari Kesaktian Pancasila di Mitra

berita terbaru, Mitra128 Dilihat

Mitra, MONITORSULUT.com. – Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) gelar upacara bendera.  Dan Wakil Bupati Drs Jesaja JO Legi bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) mewakili Bupati James Sumendap, dilaksanakan dilapangan Kantor Bupati Mitra, Selasa (1/10).

Wabup Legi dalam sambutannya mengatakan, peringatan hari Kesaktian Pancasila di Kabupaten Mitra kali ini mengangkat tema ‘Pancasila Sebagai Dasar Penguatan Karakter Bangsa Menuju Indonesia Maju dan Bahagia.

Dengan berlatarbelakang pada gerakan 30 September 1965 dimana adanya gerakan pemberontakan dan upaya kudeta oleh Partai Komunis Indonesia (PKI), yang bertujuan untuk mengubah ideologi bangsa Indonesia Pancasila, menjadi ideologi komunis. Namun gerakan ini gagal untuk mengubah ideologi bangsa, yang menandakan betapa sakti dan sakralnya Pancasila.

Untuk itu, peringatan hari Kesaktian Pancasila kali ini pada dasarnya untuk memperkukuh Pancasila, sebagai dasar dan pandangan hidup bangsa.

“Sangat diharapkan dengan memperingati hari kesaktian Pancasila maka kita dapat menjadikannya sebagai refleksi untuk merenungkan bagaimana Bangsa Indonesia saat ini menggunakan Pancasila yang telah dijadikan falsafah hidup, untuk pedoman hidup berbangsa dan bertanah air,” ucap Wabup Legi.

Hadir pada upacara ini, anggota DPRD Kabupaten Mitra, Kapolsek Ratahan, Perwira Penghubung, kepala-kepala SKPD, ASN, utusan sekolah serta Tenaga Honorer dilingkup Pemkab Mitra. (James)