Sambut Hut RI Ke 78 Pemdes Wongkai Satu Minta Masyrakat Pasang Bendera Merah Putih dan Umbul-Umbul

Mitra, MONITORSULUT – Pemerintah Desa Wongkai Satu Kecamatan Ratahan Timur Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-78, menghimbau kepada masyarakat agar mengibarkan bendera merah putih.

Hal ini disampaikan Hukumtua desa Wongkai Satu Jeans E Antou kepada selurug warga, Rabu (2/8).

“Sesuai dengan arahan yang telah disampaikan oleh pemerintah Kabupaten Mitra, dalam memperingati hari kemerdekaan maka disetiap rumah wajib kibarkan bendera merah putih dan umbul-umbul sejak tanggal 1 hingga akhir Agustus mendatang,” himbau Hukumtua Antou.

Lebih lanjut Antou juga menegaskan kepada seluruh elemen masyarakat tanpa terkecuali untuk mengibarkan bendera Merah Putih dan memasang umbul-umbul di lingkungan masing-masing.

“Ini juga sebagai bentuk penghargaan dan mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ucap Antou. (JW)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *