RSUP Kandou Edukasi Pengunjung RS Lindungi Anak Dari Tuberkulosis

berita terbaru, Manado3469 Dilihat

MONITORSULUT,MANADO—–Lindungi Anak dari Tuberkulosis: Pentingnya Terapi Pencegahan Tuberkulosis (TPT) merupakan bahasan utama edukasi kesehatan RSUP Prof Kandou bagi pengunjung rumah sakit, Rabu (26/3/2025).

Narasumber dr Praisilia RV Najoan SpA(K) menerangkan, topik tersebut diangkat oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Unit Kerja Koordinasi Respirologi Anak dalam rangka memperingati Hari Tuberkulosis Sedunia pada 24 Maret 2025.

“Faktanya, penyakit tuberkulosis masih menjadi penyakit nomor dua tertinggi di Indonesia,” ujar dokter Praisilia Najoan.

Karena itu, masyarakat perlu mengetahui bahwa pemerintah lewat Kementerian Kesehatan menyediakan obat secara gratis bagi penderita maupun untuk pencegahan.

Ia mengatakan, tuberkulosis pada anak adalah penyakit infeksi yang ditularkan melalui udara.

Gejala TB pada anak berupa demam lama, batuk terus menerus paling sedikit kurun waktu dua minggu, hingga kesulitan menaikkan atau menurunkan berat badan.

“Jangan sungkan untuk memeriksakan anak anda ke dokter dengan adanya gejala-gejala dimaksud ditunjang dengan pemeriksaan medis secara lengkap,” tandas dokter Praisilia Najoan. (team)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *