MONITORSULUT,MANADO – Rektor Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT) beserta civitas akademika menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya almarhumah Ferny Meyta Gerung, kakak dari Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Ir. Grevo Gerung M.Sc, Senin (25/03)
Para pejabat universitas beserta staf dan mahasiswa menyempatkan diri untuk melayat ke rumah duka dan memberikan penghormatan terakhir kepada almarhumah.
Kehadiran mereka di rumah duka juga sebagai bentuk dukungan moral dan solidaritas dalam menghadapi masa berkabung keluarga besar Wakil Rektor. Almarhumah Ferny Meyta Gerung dikenal sebagai sosok yang berdedikasi dan memiliki kontribusi yang berarti dalam lingkungan keluarga serta masyarakat sekitar.
Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan kesabaran dalam menghadapi cobaan ini.(Team)