Rakian Himbau Pendidikan Sex Harus Jadi Bentuk Kepedulian Orang Tua Terhadap Masa Depan Anak

Nanses Meike Rakian Anggota DPRD Kota Manado

MONITORSULUT,MANADO – Anggota DPRD Kota Manado Nanses Meike Rakian mengatakan bahwa Pendidikan Sex seharusnya menjadi bentuk kepedulian orang tua terhadap masa depan anak dalam menjaga apa yang menjadi kehormatannya.
Hal ini disampaikan Rakian terkait Video anak dibawah umur yang melakukan hubungan sex dengan lelaki hidung belang.
Dirinya pun berharap agar pihak kepolisian bertindak tegas atas kasus ini, dan meminta orang tua untuk selalu memberikan pengarahan dan pengawasan terhadap anak, “orangtua hendaknya bersikap seimbang, seimbang antar pengawasan dengan kebebasan. Semakin muda usia anak, semakin ketat pengawasan yang diberikan tetapi anak harus banyak diberi pengertian agar mereka tidak ketakutan dengan orangtua yang dapat menyebabkan mereka berpacaran dengan sembunyi-sembunyi”,Kata Rakian.
Sembari menambahkan bahwa Apabila usia makin meningkat, orangtua dapat memberi lebih banyak kebebasan kepada anak. Namun, tetap harus dijaga agar mereka tidak salah jalan. Menyesali kesalahan yang telah dilakukan sesungguhnya kurang bermanfaat.
Menurut Rakian Generasi muda adalah tulang punggung bangsa, yang diharapkan di masa depan mampu meneruskan tongkat estafet kepemimpinan bangsa ini agar lebih baik. Dalam mempersiapkan generasi muda juga sangat tergantung kepada kesiapan masyarakat yakni dengan keberadaan budayanya. Termasuk didalamnya tentang pentingnya memberikan filter tentang perilaku-perilaku yang negatif, yang antara lain; minuman keras, mengkonsumsi obat terlarang, sex bebas, dan lain-lain yang dapat menyebabkan terjangkitnya penyakit HIV/AIDS.
“Sekarang ini zaman globalisasi. Remaja harus diselamatkan dari globalisasi. Karena globalisasi ini ibaratnya kebebasan dari segala aspek. Sehingga banyak kebudayaan-kebudayaan yang asing yang masuk. Sementara tidak cocok dengan kebudayaan kita. Sebagai contoh kebudayaan free sex itu tidak cocok dengan kebudayaan kita”,Kata Rakian.(team)