PUBLIKASI DAN SOSIALISASI PAUD OLEH DISDIK MITRA SUKSES DIGELAR

Mitra, MONITORSULUT.com.  – Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), melalui Dinas Pendidikan, menggelar kegiatan Publikasi dan Sosialisasi PAUD, dalam rangka Peningkatan Mutu Pendidikan Anak Usin Dini (PAUD), dan perkembangan flsik anak untuk mempersiapkan anak masuk dalam pendidikan dasar.  Kegiatan ini dilaksanakan di Resto Tombatu, Kamis (5/3).

 

Kepala Dinas Pendidikan Mitra Ascke Benu mengatakan, kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu upaya untuk menyampaikan kepada stakeholder yang ada, didalamnya ada Hukum Tua, Lurah, serta pengurus PKG pentingnya pembekalan dini terhadap anak-anak.

 

“Minimal dalam sosialisasi ini, dapat diketahui apa itu PAUD, bagaimana mekanisme, fungsi, maupun pengembangan PAUD di setiap desa dan kelurahan. Jangan hanya karena adanya dana desa sehingga seluruh kepala desa langsung berlomba-lomba untuk mendirikan bangunan PAUD,” ucap Benu.

 

Lebih lanjut Benu mengungkapkan,  kegiatan ini bertujuan untuk kelancaran operasional di tiap lambaga yang ada di Bidang PAUD dan Dikmas khususnya para Penyelengara lembaga PAUD yang ada di Kabupaten Mitra.

 

“Agar supaya program yang dicanangkan dapat terwujudkan, maka seluruh stakeholders harus bekerjasama dan saling bahu membahu untuk merealisasikannya, yakni pemerintah Kecamatan dan Kelurahan serta pengelola PAUD, dan lingkup terkecil yaitu keluarga,” ungkap Benu.

 

Hal yang sama juga dikatakan Kepala Bidang PAUD dan Dikmas Mitra Yovita Sualang, pelaksanaan program PAUD adalah salah satu tahapan penting dalam mempersiapkan generasi masa depan.

 

“PAUD adalah salah satu fokus dari Pemkab Mitra dan juga menjadi fokus Presiden Jokowidodo yang diharapkan adanya keterlibatan dari semua pihak,” jelas Sualang.

 

Sualang juga mengatakan, pelaksanaan pendidikan anak usia dini sejalan dengan tujuan pembangunan desa dan menjadi poin signifikan dalam komponen indeks desa membangun. Untuk itu, peran serta dari pemerintah baik Kelurahan dan Kecamatan beserta pendidik dalam Pendidikan Anak Usia Dini bekerja sama dalam mewujudkan PAUD yang berkualitas.

 

“Sangat diharapkan, dengan adanya kegiatan sosialisasi ini, pemerintah yang ada di masing-masing Kecamatan dan Kelurahan serta kepala lembaga PAUD untuk dapat berperan aktif untuk memajukan Pendidikan Anak Usia Dini yang berkualitas,” harap Sualang.

 

Turut menjadi narasumber dalam kegiatan ini, Kadis PMD Mitra Royke Lumingas, Tenaga Ahli pelayanan sosial dasar satker P3MD Sulawesi Utara Billy Kawuwung. (James)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *