Pohon Tumbang di Malalayang, Guru SMA 1 Tewas

13516548_1177045189028087_24269119266694130_nMonitorSulut.com,-Hujan yang disertai angin terus mengguyur kota Manado Sulawesi Utara (Sulut),Senin (20/06) sampai selasa (21/06) menyebabkan pohon tumbang di beberapa titik.

Salah satunya di kelurahan malalayang 1 tepatnya di jalan kayu bulan,pohon yang tumbang tepat di tiang gardu PLN juga ikut tumbang bersama pohon besar dan menimpa sebuah mobil yang saat itu melewati jalan tersebut. satu orang tewas dan 2 orang mengalami luka ringan dalam kejadian ini.

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 07.45 saat kota Manado tengah diguyur hujan. Korban diduga meninggal karena terjepit dalam mobil karena kondisi mobil rusak parah akibat tertimpah tiang gardu PLN dan pohon.

Setelah di bantu pemerintah dan masyarakat lewat proses evakuasi yang dilakukan bersama, korban yang diketahui sebagai guru di SMA Negeri 1 manado langsung dilarikan ke RS Prof Kandou malalayang manado.

Sementara pohon tumbang juga terjadi di kelurahan winangun satu lingkungan tiga tepatnya di depan kantor BMKG Sulut sekitar pukul 04.00 dini hari.
Salah satu warga yang menjadi saksi saat pohon Tumbang di Kelurahan Winangun menyampaikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Sementara itu Pemerintah Kota Manado terus menghimbau kepada masyarakat sulawesi utara untuk tetap waspada dengan cuaca extrim saat ini.(yes)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *