Pj Bupati Pantau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Tamako


MONITORSULUT,Sangihe- Penjabat Bupati dr Rinny Tamuntuan melakukan kunjungan di Pasar Tamako sambil memantau harga bahan pokok, Sabtu (11/2/2023).

Selama kunjungan, Pj Bupati menanyakan harga bahan kebutuhan pokok kepada beberapa pedagang.

“Kebetulan juga ini hari libur jadi kami melakukan kunjungan ke pasar khususnya pasar Tamako, karena melihat keadaan harga pasar memang ada beberapa kenaikan harga yang berbeda dengan minggu kemarin,” Ujar Tamuntuan.

Seperti harga beras lanjut dia, dan minyak goreng yang mengalami kenaikan harga tapi hanya berkisar dua ribuan. Sedangkan tomat, rica justru turun dan bahan pokok yang lain masih stabil.

“Memang untuk Kabupaten Kepulauan Sangihe ketersediaan rica dan juga tomat masih banyak kita datangkan dari Manado, karena agak kekurangan untuk hasil dari petani kita yang ada disini,” Ungkapnya.

Disentil mengenai keadaan pasar Tamako yang ada beberapa atap yang sudah tidak layak pakai sehingga menganggu kegiatan dari pada pedagang, Tamuntuan mengatakan akan melakukan pergantian tapi hanya dalam waktu darurat.

“Pemerintah Daerah akan berusaha memperbaiki untuk mengatasi kondisi darurat, karena pembangunan pasar Tamako sudah diusulkan pengembangannya melalui Kementerian Perdagangan. Kita berdoa bersama semoga tahun depan dananya sudah turun,” Tutupnya.

Kehadiran dari Istri Ketua DPRD Sulawesi Utara ini juga mendapat sambutan hangat dari para pedagang maupun masyarakat di Pasar Tamako, yang selain saling tegur sapa hingga bersalaman, juga foto bersama. (Mouren)