Pemda terus benahi kebutuhan RSUD Bolmut

MONITOR SULUT, BOLMUT, — Harapan masyarakat Bolmut untuk mendapatkan pelayanan yang prima di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bolmut nampaknya mendapatkan perhatian serius dari Pemerintah setempat.Hal ini sebagaimana disampaikan  bupati Bolmut Drs Depri Pontoh. Menurutnya jika pada tahun 2016 ini Pemkab Bolmut telah mendapatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) di bidang Kesehatan sebesar Rp 13 Milliar.

“Pada tahun 2016 ini Pemkab Bolmut mendapatkan DAK dari Pemerintah Pusat khusus untuk kesehatan, dan sekitar Rp 8 Milliar dialokasikan untuk kebutuhan RSUD Bolmut terutama untuk keperluan berbagai alat dan pendukung kesehatan lainnya,”ungkap Bupati.

Lanjutnya,Dengan adanya dana yang cukup besar untuk melengkapi kebutuhan RSUD tersebut, maka bupati optimis jika pada tahun 2017 mendatang, Pemkab Bolmut sudah bisa mendatangkan dokter ahli maupun spesialis. “Jika kebutuhan RSUD Bolmut sudah terpenuhi, maka ditahun yang akan datang kita pasti akan mendatangkan dokter ahli, sehingga pelayanan yang prima sebagaimana harapan masyarakat Bolmut akan segera terpenuhi,” ujar Drs.Depri Pontoh.

Dirinya pun berharap kerja keras yang dilakukan oleh seluruh jajaran Pemkab Bolmut mendapatkan dukungan dari seluruh elemen masyarakat. “Tanpa ada dukungan semua pasti sia-sia, sebab Pemkab Bolmut akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat,untuk kami berharap masyarakat dapat bertasipasi aktife memabntu pemerintah yang sedang giatnya membangun daerah ini” tutup papa Adit sapaan akkrapnya.(tr01)