“Edwin Lontoh itu sudah tidak layak menjadi anggota dewan” tegas Pantow
MONITOR SULUT – Laskar Manguni Indonesia (LMI) yang dipimpin langsung oleh Ketua DPP Hanny Pantow, jumat (2/1) siang, datangi Kantor DPRD Provinsi Sulawesi Utara.
Maksud dan tujuan kedatangan LMI yaitu menolak kehadiran anggota dewan Edwin Lontoh, mengingat yang bersangkutan pernah terlibah masalah narkoba.
“Anggota dewan sebenarnya adalah bagian yang terhormat, tapi kenapa kita diwakili oleh orang yang narkoba?” Ucap Pantow.
Sebagai rakyat, Pantow mengakui bahwa pihaknya tidak ingin Anggota Dewan fraksi partai Demokrat tersebut kembali menjadi anggota dewan.
“Anggota dewan itu mewakili rakyat, dan kami tidak mau Elo kembali menjadi anggota dewan” tandasnya. (Angel)