MONITOR SULUT, BITUNG – Walikota Bitung Maxmiliaan J Lomban SE, M.Si dan Wakil Walikota Bitung Ir. Maurits Mantiri didampingi Plt. Sekertaris Daerah Kota Bitung Drs. Malton Andalangi menghadiri ibadah syukur serah terima Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) sekaligus Ketua Badan Pekerja Majelis Wilayah (BPMW) GMIM Lembah Yarden Mawali wilayah Bitung enam dari Pdt. Adolf Katuuk-Wenas, M.Th Kepada Pdt. James Brayen Mailuhu, S.Th. Sabtu 19/11.
Ibadah serah terima dirangkaikan dengan HUT ke-45 dari Pdt. Adolf Katuuk-Wenas, M.Th yang dipimpin langsung oleh Ketua Badan Pekerja Sinode (BPS) GMIM Pdt. Dr. H.W.B Sumakul dengan perenungan firman terdapat dalam Lukas 5;1-11 “Jadilah seperti teladan petrus, saat Yesus menyuruh menjala ikan ada keraguan, namun karena Dia percaya, maka ikan melimpah didapatnya sampai perahu mereka hampir tenggelam”. serah terima ini langsung disaksikan oleh jemaat Lembah Yarden Mawali, Jemaat Eden Maesa Pinokalan Wilayah Bitung Lima dan Jemaat Eben Haezer Watutumou Wilayah Kalawat Satu. Adapun dalam kesempatan ini, juga dirangkaikan dengan penandatangani berita acara serah terima BPMJ sekaligus BPMW yang mana didalamnya Lomban turut menandatangani berita acara tersebut. Selain itu Pemerintah Kota Bitung menyanyikan 1 buah lagu puji-pujian syukur bagi seluruh Jemaat.
Dalam sambutannya Lomban menyampaikan, sebagaimana yang telah kita ikuti bersama pada bulan oktober lalu Pemerintah Kota Bitung telah melaunching kegiatan menjadikan Kota Bitung sebagai Kota Wisata. Selain itu disamping Kota Pelabuhan juga sebagai Kota Industri dengan ditetapkannya Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang kalau jadwalnya tidak berubah tanggal 28 Desember 2016 akan diletakkan batu pertama oleh Bpk. Presiden RI Joko Widodo di lokasi KEK tersebut. Sehubungan Bitung adalah Kota Wisata ada beberapa hal yang kurang di Kota Bitung ini antara lain adalah Hotel, maka dari itu pemerintah telah melobi beberapa pengusaha antara lain yaitu Bpk. Rusdi kirana yang pemilik Lion Air beliau telah berjanji akan membangun seribu kamar dan sampai lima tahun kedepan menjadi sepuluh ribu kamar untuk menunjang pariwisata di Kota Bitung, sementara proses administrasi lama sehingga tertunda pembangunannya karena itu Bpk. Rusdi Kirana bersama Gubernur Olly Dondokambey akan mendatangkan kapal Hotel di bulan Maret tahun 2017 nanti dengan kapasitas hampir seribu kamar akan berada di Kota Bitung sampai proyek pembagunan seribu kamar tersebut selesai.
Lomban juga memberikan apresiasi kepada Pdt. Adolf Katuuk-Wenas, M.Th dan keluarga beserta jemaat terhadap semangat dalam pembangunan, seraya mengharapkan kepada Pdt. Brayen James Mailuhu, S.Th sebagaimana yang sudah ditanamkan Pdt. Adolf Katuuk-Wenas, M.Th agar dapat diwujudkan dan diteruskan menjadi lebih baik lagi
Turut hadir dalam acara ini Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Rudy Tenok, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bitung Adry Supit, serta para undangan yang hadir pada kesempatan tersebut dan para anggota Dewan yang ada.(TimMS)