MONITORSULUT – RSUP Prof Dr R.D Kandou Manado, melalui Direktorat SDM Pendidikan dan Pelatihan menggelar orientasi pendidikan dan pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD, Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien (PMPK), Pengendalian Penyakit Infeksi (PPI), dan Kesehatan Keselamatan Kerja Rumah Sakit (K3RS) dan Pelayanan Prima, Selasa (10/09) di aula lantai 2 RS Kandou.
Peserta dalam pelatihan ini yakni Mahasiswa Jurusan Kesehatan Program Studi Keperawatan Nusa Utara (POLNUSTAR) dan PT Harum Tamiraya, PT Vandika Abadi.
Kegiatan ini dibuka oleh Plt Direktur SDM Pendidikan dan Pelatihan (SPP) RS Kandou, Ners, Suwandi Luneto, S,Kep, M.Kes.
Luneto dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Politeknik Nusa Utara untuk yang kesekian kalinya mempercayakan rumah sakit Kandou selalu bekerja sama dalam hal pendidikan kesehatan, sehingga saat ini ada banyak alumni dari Polnusar yang saat ini sedang berkarir di RSUP Kandou.
“Saya berharap adik adik bisa mengikuti jejak dari kakak kakak yang mengikuti tes dan lulus bekerja dan meniti karir di RS Kandou,” ungkap Luneto.
Menurutnya pelatihan ini sangat penting. Untuk itu dirinya berharap kepada peserta agar dapat mengikutinya dengan baik.
Dalam pelatihan ini Direktur SPP ini juga menegaskan bahwa dalam pendidikan kesehatan di RS Kandou jangan sampai terjadi praktik perundungan atau bullying.
“Sesuai instruksi Menteri Kesehatan no HK/0201/MENKES/1512/2001, bahwa tidak ada bullying di rumah sakit vertikal Kemenkes,”tegas Luneto.
” Saya berharap lewat diklat ini boleh memberikan pemahaman serya ketrampilan yang memadai bagi tenaga medis terkait dengan perundungan, sehingga nantinya dapat memberikan lingkungan pendidikan kesehatan kerja yang aman dan nyaman,”tambahnya.
Dalam pelatihan ini RS Kandou turut menghadirkan narasumber yang sudah berpengalaman sesuai dengan kompetensinya masing masing.
Turut hadir Manajer Diklat RSUP Kandou, dr Judy Flora Sengkey,M.Kes, Asisten Manajer Tim Kerja Pendidikan, dr Silvana E Lumeno, Asisten Manajer Tim Kerja Pelatihan, dr Eny Ernawati Samiran, dan dari Poltekkes Nusa Utara, Dosen Jurusan Kesehatan Program Study Keperawatan, Ns Astri Mahihody,S,Kep, M,Kep.(team)