MonitorSulut.Com,Bolsel—-Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Iskandar Kamaru didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Marzanzius Arvan Ohy melakukan peletakan batu pertama Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) di Kabupaten Bolsel.Kegiatan dengan tema “Mewujudkan Permukiman yang Bersih, Indah, Sehat dan Nyaman Menuju Masyarakat Desa Ilomata yang Sejahtera” ini dilaksanakan di Desa Ilomata, Kecamatan Pinolosian,Kamis (27/8/2020).
Dalam kesempatan itu,Bupati Iskandar Kamaru menegaskan kepada Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) agar dapat mengerjakan program Kotaku dengan baik.”Program ini dikelola secara swakelola,Hal ini tentunya sangat bermanfaat untuk masyarakat,”ucap Iskandar Kamaru.
Dia mengapresiasi Direktorat Cipta Karya Kementrian PUPR, lantaran telah mengeluarkan program ini dalam rangka menuntaskan kawasan tanpa kumuh di seluruh Indonesia.Menurut Iskandar Kamaru,Program ini sangat membantu Pemerintah Daerah dalam mewujudkan pemukiman yang layak huni, produkti dan berkelanjutan di desa-desa.
Tidak hanya itu,Bupati Iskandar Kamaru juga menilai kehadiran Program kotaku di Kabupaten Bolsel tak lepas dari perjuangan dan konstribusi Hi.Herson Mayulu (H2M) selaku Anggota Komisi V DPR RI.”Kita wajib memberikan Apresiasi kepada pak Herso Mayulu,karena keterwakilan beliau di Komisi V telah diwujudkan dengan nyata dengan menggaet Kementerian PUPR selaku mitra kerja komisi V, sehingga Bolsel mendapat program ini,”ujar Bupati.
Peletakan batu pertama Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) yang dirangkaikan juga dengan penyerahan bantuan paket sembako kepada masyarakat terdapak Covid-19, dan masker dari pemerintah daerah kepada masyarakat di Desa Ilomata itu turut pula dihadiri Asisten I, Asisten II, Asisten III, Camat, Sangadi serta sejumlah Pimpinan SKPD.(Rinto/Advertorial)