MONITORSULUT,MANADO – Ketua TP PKK, Rita Mantiri Tangkudung, menghadiri acara Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Posyandu di Kelurahan Wangurer Timur, Kota Bitung.
Acara tersebut diselenggarakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Bitung.
Rita Mantiri Tangkudung, yang juga First Lady, mengajak para ibu untuk terus memperhatikan tumbuh kembang anak mulai dari kandungan hingga lahir.
Dalam acara tersebut, Rita Mantiri Tangkudung mengingatkan para ibu untuk rajin menimbang berat badan dan mengukur tinggi badan anak di Posyandu.
“Hal ini penting agar pertumbuhan anak dapat dipantau oleh petugas kesehatan”,ujarnya.
Selain itu, Rita juga menyebutkan bahwa posyandu juga memberikan berbagai vitamin rutin pada bulan Februari dan Agustus, serta memberikan imunisasi lainnya.
Rita menekankan bahwa kehadiran ibu-ibu di Posyandu akan mempermudah pemantauan terhadap anak, terutama jika terdapat indikasi stunting. Dengan adanya indikasi tersebut, petugas kesehatan dapat melakukan intervensi yang tepat untuk mencegah stunting pada anak.
Selama acara Monev Posyandu tersebut, Ketua TP PKK juga menyerahkan bantuan alat-alat Posyandu kepada Posyandu setempat. Bantuan tersebut diberikan oleh TP PKK Provinsi Sulawesi Utara. Selain itu, juga dilakukan penyerahan vitamin bagi anak-anak yang terindikasi stunting oleh Kodim 13/10 Bitung.
Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Wali Kota Bitung, Hengky Honanadar S.E., yang memberikan arahan kepada para ibu pengunjung Posyandu.
Hadir pula Dandim Kodim 13/10 Bitung, Ketua Persit Kartika Chandra, Kepala Dinas PPKB Kota Bitung, Kepala BAPEDA, Cama Madidir, dan Ketua TP PKK Kecamatan Madidir. Semua pihak hadir untuk mendukung upaya pemantauan tumbuh kembang anak melalui Posyandu yang dilakukan dengan baik dan terkoordinasi.(yulia)