Kementrian Sosial RI Salurkan Bantuan Santunan kepada Ahli Waris Korban Banjir Bandang Mitra

berita terbaru, Mitra113 Dilihat

Mitra, MONITORSULUT.com  – Menteri Sosial Republik Indonesia Tri Rismaharini melalui sub koordinator penguatan sosial Maya Meilan Falah, S.H, M.A yang didampingi Fahri Isnanta, S.Sos. M. Kesos meninjau langsung lokasi bencana banjir bandang di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), dengan memberikan santunan kepada ahli waris korban banjir bandang di Desa Pangu, Kecamatan Ratahan Timur, Selasa (28/9).

 

Banjir bandang yang meluluhlantakan sejumlah wilayah di Kabupaten Mitra dipicu hujan deras pada Senin 20 September yang sudah menelan korban jiwa atas nama Welly Ngangi (60) dan harta benda warga yang rusak.

 

Dalam kesempatan tersebut, Falah yang didampingi Kepala Dinas Sosial Mitra Franky Wowor saat ditemui sejumlah media yang berada di Dapur Umum Dinsos Mitra mengatakan, kami turun ke Kabupaten Mitra terkait penyaluran bantuan satunan ahli waris. Dikarenakan, dalam bencana banjir bandang di Kabupaten Mitra ada yang meninggal dunia.

 

“Sesuai undang-undang nomor 4 tahun 2015 tentang kesejahteraan sosial, menyerahkan santunan bantuan ahli waris akibat banjir dan tanah longsor. Sebagai penerima ibu stien Garing,” ungkap Falah.

 

Iapun menambahkan, direncanakan pada hari ini akan menyerahkan santunan kepada ahli waris.

 

“Bantuan ini dikhususkan kepada penerima santunan ahli waris akibat bencana banjir bandang di Kabupaten Mitra,” ujar Falah.

 

Sementara itu, Pemerintah Kabupaten Mitra Bupati James Sumendap, SH lewat Kepala Dinas Sosial Franky Wowor, S.Sos mengucapkan terima kasih kepada Kementerian sosial, Dinas Sosial Provinsi yang telah membantu pemberian santunan ahli waris kepada isteri Korban.

 

“Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara sangat berterima kasih untuk santunan bencana banjir yang sudah diberikan, dan kami sangat berharap kiranya ibu Menteri Sosial Republik Indonesia Tri Rismaharini bisa mengunjungi Kabupaten Mitra. Biar hanya memberi semangat kepada para petugas yang lagi bertugas di posko bencana,” harap Wowor.  (James)