MANADO, MONITOR SULUT — Kepala Dinas PUPR Kota Manado Peter Bart Assa ST PhD, Kamis (19/04) mengatakan bahwa Pekerjaan dari kontraktor dan konsultan akan diawasi pihak dinas, progres pekerjaan mereka juga turut diawasi pihak Kejaksaan Negeri Manado.
“Oleh karena itu kontraktor pelaksana proyek termasuk konsultan, agar melaksanakan pekerjaannya dengan baik dan benar,” tegas Assa.Di tambahkan, kontrak kerja yang dilakukan pihaknya bersama para kontraktor, juga merupakan bagian transparansi dari proyek yang ada.
“Kami ingin semuanya berjalan transparan, agar hasil pekerjaan di lapangan dapat terlaksana dengan baik. Untuk itu kami bekerja sama dengan kejaksaan melalui Tim Pengawalan, Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah atau TP4D Kejaksaan Negeri (Kejari) Manado untuk membantu Dinas PUPR dalam melaksanakan kegiatan-kegiatannya, khususnya terkait pelaksanaan proyek,” tutur Assa. (Team)