Instruksi Menkes RSUP Kandou Lakukan SWAB PCR Bagi Nakes

Manado78 Dilihat

MONITORSULUT.COM, MANADO – Menindaklanjuti apa yang di instruksikan pemerintah pusat melaluai Kementerian Kesehatan, Direktur Utama RSUP Prof. Dr. R.D Kandou Manado Dr.dr. Jimmy Panelewen, Sp.B-KBD langsung mengerahkan Tim yang ada di RSUP Kandou untuk langsung melakukan pencegahan melalui Skrining pemeriksaan Swab PCR bagi tenaga kesehatan yang ada di RSUP Kandou, yang dimulai pada Sabtu (05/02).

Menurut Dirut Panelewen tujuan dilakukan Swab PCR kepada tenaga kesehatan untuk Profilaksi atau pencegahan terjadinya penularan terutama pada varian yang baru yakni Omicron,
” Varian Omicron memiliki gejala ringan seperti flu biasa, batuk, dan demam namun tingkat penularannya sangat cepat. varian omicron tingkat keparahannya juga lebih rendah dan untuk mengantisipasinya, RSUP Kandou mulai melakukan Swab bagi seluruh tenaga kesehatan yang ada di Rsup Kandou”,ungkapnya.

Sementara itu Direktur SDM, Pendidikan dan Umum RSUP Prof. Dr. R. D Kandou Manado Dr.dr. Ivonne Elisabeth Rotty, M.Kes didampingi Koordinator SDM Ns. Suwandi Luneto, S.Kep, M.Kes, langsung melakukan skrining lewat pemeriksaan Swab kepada petugas kesehatan yang berada di Rumah Sakit Kandou.

“jika dalam pemeriksaan Swab PCR ditemuka ada yang positif, maka akan ada langkah-langkah selanjutnya, mengingat varian Omicron ada yang tidak bergejalah dan ada yang bergejalah ringan”,ungkap dr Ivonne.

Sembari memberi semangat kepada tenaga kesehatan agar tetap waspada dan yang paling penting selalu memakai APD sesuai dengan standar operasional dan juga selalu memakai masker, menghindari kerumunan agar kita semua terhindar dari varian Omicron.(Team-MS)