Hasil Rakor Pemkot Penting Untuk Segera di Tindaklanjuti

MONITORSULUT,TOMOHON – Dalam tujuan mewujudkan visi misi Walikota dan Wakil Walikota Tomohon, Pemerintah Kota Tomohon menganggap Rapat Koordinasi sangat penting untuk dilaksanakan secara berkala.

Hal ini ditegaskan Walikota Caroll J A Senduk,SH yang disampaikan Sekretaris Kota Edwin Roring SE ME pada rapat koordinasi pemerintah Kota Tomohon yang dilaksanakan secara virtual, Senin (1/11/2021).

Dijelaskan tujuannya agar setiap program dapat dikomunikasikan dengan baik, dan diharapkannya hasil dalam setiap rapat seperti ini dapat segera ditindak-lanjuti.

Banyak hal yang kembali disampaikan Walikota Senduk, diantaranya meminta dengan tegas kepada seluruh jajaran ASN di Pemkot Tomohon untuk tetap fokus dan semangat dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi masing-masing, sadar akan hirarki dalam setiap OPD (Organisasi Perangkat Daerah) serta tidak memanfaatkan kedekatannya dengan Walikota atau Wakil Walikota karena jika ada praktek yang demikian, akan segera ditindaki.

Tidak itu saja, dalam rangka pengembangan program yang berkaitan dengan peningkatan destinasi wisata di Kota Tomohon, Walikota juga mengingatkan para Lurah untuk dapat menggerakan masyarakatnya, disetiap bulannya harus ada kerja bakti minimal 2 kali, sehingga lingkungan Kelurahan tetap bersih, sehat, indah dan nyaman. Para Lurah juga diminta harus memperhatikan dengan baik register kelurahan dan setiap dokumen kelurahan sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan bersama. Sedangkan kepada seluruh warga masyarakat Kota Tomohon, Walikota mengimbau agar mereka yang belum divaksin covid-19, segera divaksin bahkan dimintakannya para Camat dan Lurah untuk segera merampungkan, memasukan data masyarakat yang belum dan sudah divaksin ditiap Kelurahan.

Rapat koordinasi virtual ini diikuti Wakil Walikota Tomohon Wenny Lumentut SE bersama para Kepala Perangkat Daerah bersama para Camat dan Lurah.(yulia)