Grace Aer, Sukses Raih Gelar Sarjana Meski Kuliah Sambil Bekerja

MONITORSULUT,Sangihe- Grace Novita Aer, wisudawan Politeknik Negeri Nusa Utara (Polnustar) Kabupaten Kepulauan Sangihe, berhasil menyelesaikan kuliah sambil bekerja dan meraih gelar Sarjana Terapan Perikanan (S.Tr.Pi).

Dengan komitmen tinggi, ia mampu menyeimbangkan antara pekerjaan dan pendidikan hingga berhasil meraih kesuksesan.

Kuliah sambil bekerja memang membutuhkan komitmen yang besar, dan itulah yang dijalani oleh Grace Novita Aer, wisudawan Politeknik Negeri Nusa Utara (Polnustar).

Meski harus membagi waktu antara kuliah dan pekerjaan sebagai fotografer, Grace berhasil menyelesaikan studinya di Program Studi Pengolahan dan Penyimpanan Hasil Perikanan dan meraih gelar Sarjana Terapan Perikanan (S.Tr.Pi).

Dalam penelitiannya yang berjudul “Fortifikasi Bubur Rumput Laut pada Formulasi Snack Fish,” Grace memilih fokus pada pengembangan produk berbahan dasar rumput laut.

Penelitian ini bertujuan mendukung usaha UMKM di Sangihe, terutama mengingat ketersediaan rumput laut yang melimpah di wilayah tersebut.

“Rencana ke depan, saya ingin memproduksi snack fish yang bisa dinikmati oleh orang-orang yang kurang suka makan ikan, karena sudah diolah dalam bentuk camilan,” ujarnya.

Sebagai seorang fotografer yang juga mengelola studio foto sendiri, Grace sering kali harus menyesuaikan jadwal kuliah dengan pekerjaannya. Namun, seiring waktu, ia mampu beradaptasi dan menemukan cara terbaik untuk mengatur waktu.

“Kuncinya adalah tidak menunda-nunda pekerjaan dan tugas kuliah. Dengan manajemen waktu yang baik, semuanya bisa berjalan lancar,” kata Grace.

Putri dari pasangan Anto Aer dan Monika Makapedua ini juga berbagi pengalamannya tentang lingkungan belajar di Polnustar, yang menurutnya sangat mendukung kesuksesannya.

“Dosen dan tenaga pendidik di Polnustar sangat kompeten dan komunikatif, sehingga saya hampir tidak pernah mengalami kendala selama berkuliah,” ungkapnya.

Selain akademik, Grace juga aktif dalam organisasi Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himapros) Pengolahan dan Penyimpanan Hasil Perikanan (PPHP), yang memberikan pengalaman baru dan keterampilan kepemimpinan.

Perempuan kelahiran 27 November 1995 ini, ingin mematahkan anggapan bahwa kuliah sambil bekerja tidak memungkinkan untuk aktif berorganisasi.

“Dengan manajemen waktu yang baik, semuanya bisa dilakukan,” jelasnya.

Grace merasa dukungan dari teman-teman sekelasnya juga menjadi faktor penting yang membuat perjalanannya semakin menyenangkan.

“Teman-teman sekelas sangat kompak dan saling mendukung. Ini membuat saya semakin semangat dalam menjalani kuliah,” tambahnya.

Setelah melewati tantangan bekerja sambil kuliah, Grace merasa bangga dan bersyukur atas pencapaiannya. Ia memberikan motivasi kepada mahasiswa lain agar tidak takut menghadapi tantangan serupa.

“Ketika kita sudah memutuskan sesuatu, kerjakan dengan sepenuh hati dan sungguh-sungguh. Waktu tidak bisa diputar kembali, jadi manfaatkan sebaik mungkin,” pesannya.

Grace telah membuktikan bahwa kuliah sambil bekerja bukanlah hal yang mustahil. Dengan tekad kuat, ia berhasil menyelesaikan studi dan meraih gelar sarjana, sekaligus menjadi inspirasi bagi banyak orang.(Mouren)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *