Monitorsulut, Manado – Jajaran Dinas Lingkungan Hidup Manado terus mengajak warga menggalakkan perilaku hidup bersih dan sehat, sehingga terwujudnya kondisi yang baik bagi lingkungan.
Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Manado Tresje Mokalu mengajak masyarakat membuang sampah pada tempatnya, terutama di wilayah pasar Manado agar dapat menjaga kebersihan lingkungan
Mokalu meminta kepada seluruh toko yang ada untuk menyiapkan tempat sampah di depan toko masing-masing, sehingga dapat menjaga kebersihan lingkungan
“Kami juga imbau agar pengunjung toko bisa membuang sampah di tempat sampah yang sudah disiapkan di depan toko masing-masing,” ucap mokalu
“Lalu kami mohon untuk tidak membuang sampah secara sembarangan, karena sudah ada instruksi dari Walikota Manado untuk bersih-bersih sampah agar menciptakan kerapian,” lanjutnya.
Lebih lanjut ia juga menambahkan bahwa kegiatan gotong royong akan diadakan secara berkelanjutan dan bersinergi dengan pemerintah dan instansi terkait, juga TNI dan Polri untuk mendukung program pemerintah.
“Karena dalam mewujudkannya perlu kerjasama dari semua pihak,” tukasnya.(team)