Dishub gandeng Sat Lantas Polresta tangani Macet di Monginsidi

MONITOR SULUT, MANADO – Keluhan kemacetan kembali diungkapka masyarakat pengguna jalur Malalayang, pasalnya semenjak dibukanya Transmart Carefour Star Square di area Bahu Mall, ruas jalan Wolter Monginsidi jadi lebih padat dari biasanya.

Menanggapi hal tersebut, Plt. Kadis Perhubungan M.Sofyan kepada MonotorSulut.com mengatakan bahwa pihaknya telah bekerjasama dengan Sat Lantas Polresta Manado untuk melakuka rekayasa jalur.

“untuk mengurangi kemacetan, kami telah berkoordinasi dengan Sat Lantas Polresta Manado untuk dapat menutup beberapa titik perputaran balik yang berdekatan dengan lokasi Transmart” ungkap Sofyan, saat turun lapangan, Sabtu (10/6) kemarin.

Lebih lanjut, atas kemacetan yang terjadi, Sofyan memohon kepada seluruh pengguna jalan Wolter Monginsidi.

“mohon maaf atas ketidaknyamanan ini” kuncinya.

Ditempat yang sama, Kasat Lantas Polresta Manado, Kompol Ruslan Badar mengatakan bahwa pihaknya akan berusaha untuk mengurangi kemacetan tersebut.

“memang fenomena ini sudah sering terjadi jika ada tempat belanja moderen yang baru buka di Manado, tapi kami tetap akan berupaya agar pengguna jalan bisa tetap nyaman melintas di jalur ini” tandas Kasat Lantas. (Angel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *