Dihadiri Pejabat Sulut, Kanonang Satu Jadi Kampung Tangguh

Monitorsulut, Manado-Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring Msi, IPU, Asean Eng, mendampingi Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey , SE , Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs Steven O.E Kandouw, dan Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol. Drs Royke Lumowa, MM dalam kegiatan Pencanangan Kampung Tangguh Nusantara Wanua Kanonang Satu, Kamis 9 Juli 2020.

Dihadiri Oleh Pangdam XIII Merdeka Mayjen TNI Santos Matondang S.IP, MM ,Ketua Pengadilan Tinggi Manado Haji Arif Supratman SH,MH, Komandan Lantamal VIII Brigjen TNI Marinir Donar Philip Rompas,Kolonel Penerbang Abram R.A Tumanduk, mewakili Kajati Sulut Ass Intel Stenly Bukara SH, MH,Asren Koops AU III Kolonel Penerbang Johny Sumariana,Danrem 131 Santiago Brigjen TNI Prince Meyer Putong SH, Ketua FKUB Minahasa Pdt Evert Tangel STh, MPdk, Kapolres Minahasa AKBP Denny Situmorang SIK, Dandim 1302 Minahasa Letkol Inf Slamet Raharjo S.sos, Msi, Ketua Pengadilan Tinggi Tondano ST Iko Sudjatmiko SH, MH , Sekretaris Daerah Kab.Minahasa Frits Muntu S.Sos, Asisten Pemerintahan dan Kesra Dr Denny Mangala Msi, beserta jajaran pemerintah kabupaten Minahasa.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan menggunakan protokol kesehatan covid 19 dan diawali dengan teleconference bersama Kapolri dan panglima TNI dalam pencanangan kampung tangguh di seluruh Indonesia.

Bupati Minahasa DR. Ir. Royke O. Roring, MSi menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Drs Steven O.E. Kandouw karena telah memilih desa kanonang I yang ada di Kabupaten Minahasa sebagai perwakilan dari Sulawesi Utara untuk pencanangan Kampung Tangguh Nusantara (KTN). Semoga dengan dicanangkannya desa Kanonang I sebagai kampung tangguh nusantara ini bisa menjadi contoh bagi desa-desa yang lain untuk selalu menerapkan protokol kesehatan covid19, kuat dalam ketahanan pangan dan mengajak masyarakat untuk tetap berproduksi berkolaborasi dengan semua elemen yang ada agar terciptanya keamanan dan kenyamanan bersama.
Bupati juga menyampaikan kiranya kita sebagai masyarakat untuk terus menopang dan membantu semua program pemerintah Sulawesi Utara.
Selanjutnya diadakan penyerahan bansos secara Simbolis dan APD oleh Bapak Gubernur dan Forkopimda kepada Perwakilan Penerima.

Sambutan Gubernur Sulawesi Utara juga menyampaikan selamat bagi desa kanonang I yang telah dicanangkan sebagai kampung tangguh nusantara dan kiranya kita semua seluruh komponen masyarakat agar terus menerapkan protokol kesehatan covid19, bekerja dengan giat, dan tidak pantang menyerah.

Setelah itu dilanjutkan dengan pencanangan Kampung Tangguh Nusantara Wanua Kanonang Satu yang merupakan Utusan dari Provinsi Sulawesi Utara oleh Gubernur Sulawesi Utara di tandai dengan pemukulan tetengkoren bersama Wakil Gubernur, Kapolda Sulut, Forkopimda Sulut, Bupati Minahasa, Forkopimda Minahasa dan dilanjutkan dengan Peninjauan Lokasi Kebun Tangguh Covid 19 dan penanaman bibit oleh Gubernur dan Forkopimda.(win)