MONITOR SULUT, MANADO – Dalam rangka menunjang Program dari Kementrian Pariwisata, Pemerintah Kota Manado, kembali lagi menghadirkan event keagamaan, yang dikenal dengan “Cap Go Meh”, Sabtu (11/2).
Cap Go Meh yang merupakan perayaan besar dari umat Budha, yang dilakukan pada malam ke-15 di tahun baru Imlek ini, dapat sukses digelar karena bantuan berbagai pihak. Oleh sebab itu, Wakil Walikota Manado Mor D. Bastiaan diakhir acara mengucapkan trimakasih yang sebesar-besarnya kepada pihak-pihak tersebut.
“kami sebagai pemerintah mengucapkan trimakasih kepada ketua panitia penyelenggara dalam hal ini Pak Andre Angouw, yang telah berupaya membuat acara ini menjadi lebih baik, dan juga kepada pihak klenteng yang telah mengadakan acara ini hingga sukses” ucap orang nomor dua di Kota Manado ini.
Sembari itu, Mor berharapan kedepan agar supaya acara ini dapat lebih bagus lagi, lebih meriah lagi dan bisa di promosikan secara besar-besaran lagi di luar dari Kota Manado.
Ditempat yang sama, Kepala Dinas Pariwisata Kota Manado, Hendrik Waroka menuturkan bahwa acara tersebut sukses menarik perhatian dari turis-turis mancanegara. Hal tersebut dibuktikan dari antusias turis-turis menghadiri acara tersebut.
“Ternyata bukan hanya turis Tiongkok hadir. Sebelum acara dimulai, saya melihat beberapa turis dari luar Tiongkok ada ditempat ini, mungkin dari Amerika, Eropa atau Australi, saya tidak tahu pasti. Tapi ini memang sudah komitmen kami untuk melakukan marketing internsional” beber Waroka.
Adapun selaku ketua panitia penyelengara, Andre Angouw mengharapkan agar supaya acara ini dapat menjadi event tahunan yang mempersatukan segala bentuk keberagaman yang ada di Sulawesi Utara.
“kiranya acara seperti ini dapat menjadi event tahunan, yang bukan hanya menunjang program pariwisata, namun juga dapat mempersatukan keragaman di Sulut” tandas Angouw, yang juga Ketua DPRD Sulut. (Angel)