Sitaro, Monitorsulut.com – Bupati Kepulauan Siau, Tagulandang, Biaro (Sitaro), Chynita Ingrid Kalangit, S.KM, bersama Wakil Bupati Heronimus Makainas, SE, MM, dan Sekretaris Daerah Denny Kondoj, melayat ke rumah duka keluarga Tahulending-Lalele di Kampung Karalung I, Kecamatan Siau Timur (Sitim), pada Kamis (06/03/2025). Kehadiran mereka merupakan bentuk penghormatan terakhir kepada Almarhum Bapak Akson Tahulending.
Dalam sambutannya, Bupati Chynita Kalangit menyampaikan duka cita yang mendalam atas kepergian Almarhum, yang merupakan ayahanda tercinta dari Ibu Jetnizyen Tahulending, seorang pegawai di Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Tenaga Kerja Kabupaten Sitaro.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sitaro beserta seluruh jajaran, serta secara pribadi dan keluarga Tumbio-Kalangit dan keluarga Makainas-Sasiwu, saya menyampaikan belasungkawa yang mendalam. Kepergian Almarhum tentu menjadi duka bagi kita semua, terutama keluarga yang ditinggalkan. Namun, kita harus meyakini bahwa Almarhum kini telah beristirahat dalam damai bersama dengan Bapa di surga,” ujar Bupati Chynita.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga mengutip firman Tuhan dari Mazmur 34:18 yang berbunyi, “Tuhan itu dekat kepada orang-orang yang patah hati, dan Ia menyelamatkan orang-orang yang remuk jiwanya.” Ia berharap firman ini dapat memberikan kekuatan dan penghiburan bagi keluarga yang ditinggalkan.
Dalam suasana penuh haru, Bupati Chynita mengajak seluruh pelayat untuk mendoakan Almarhum dan keluarganya.
“Semoga Tuhan memberi kekuatan, ketabahan, dan damai sejahtera bagi keluarga yang ditinggalkan, agar senantiasa ikhlas menerima rencana dan rancangan-Nya. Semoga Almarhum Bapak Akson Tahulending mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini,” tutupnya.
Suasana duka yang mendalam terasa dalam prosesi ini, di mana keluarga, sahabat, dan masyarakat setempat turut hadir untuk memberikan penghormatan terakhir kepada Almarhum.