Bupati Sangihe Resmikan Program “Light Up the Dream”, Warga Petta Barat Kini Nikmati Listrik

MONITORSULUT,Sangihe– Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Michael Thungari, meresmikan penyalaan listrik serentak di Kampung Petta Barat, Kecamatan Tabukan Utara, Senin (10/3/2025). Program ini merupakan bagian dari inisiatif Light Up the Dream yang digagas oleh PT PLN (Persero) UP3 Tahuna untuk memperluas akses listrik di wilayah terpencil.

Bagi warga Petta Barat, kehadiran listrik menjadi tonggak penting yang membawa perubahan dalam berbagai aspek kehidupan, mulai dari pendidikan, ekonomi, hingga kesejahteraan sosial.

Dalam sambutannya, Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe Michael Thungari mengapresiasi PLN atas komitmennya dalam mendukung pemerataan energi di daerah kepulauan.

“Penyalaan listrik ini bukan sekedar menghadirkan terang, tetapi juga membuka peluang bagi peningkatan kualitas hidup masyarakat. Ini adalah langkah maju bagi warga Petta Barat,” ujar Bupati.

Pihak PLN UP3 Tahuna menegaskan, bahwa program ini merupakan bukti sinergi antara pemerintah daerah dan PLN dalam mewujudkan energi berkeadilan di seluruh pelosok negeri.

Hadir dalam acara tersebut jajaran pimpinan PLN, perangkat daerah, Camat Tabukan Utara, serta aparat desa Petta Barat dan Petta Timur. (Moy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *