Buat Terobosan Baru, Saerang: Kadis Pendidikan Jangan Terlalu Semangat Memberi Pupuk

“Kadis Pendidikan jangan terlalu semangat memberikan pupuk” tegas Saerang

MONITOR SULUT, MANADO – Mengkritisi kebijakan Full Day School, Ketua Komisi D DPRD Kota Manado, Apriano Saerang minta Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Manado, Deysie Lumowa untuk pertimbangkan terlebih dahulu.

“saya rasa ini perlu dipersiapkan lebih matang” tegas Dewan fraksi Gerindra ini, saat diwawancarai diruangannya Jumat (17/2) siang tadi.

Menurut Saerang, Pendidikan itu ibarat tumbuhan. Ketika diberikan pupuk yang tepat, dia pasti akan berkembang lebih baik. Namun ketika semangat terlalu tinggi dalam memberikan pupuk yang berlebihan, bisa-bisa pendidikan ini akan mati.

“Pemerintah melalui Dinas Pendidikan Kota Manado harus melihat dari berbagai aspek. Jangan hanya untuk sekedar membuat suatu terobosan baru sampai tidak memikirkan dampak yang lain. Dalam hal ini hasilnya yang paling penting” pungkas dewan dapil Sario-Malalayang ini. (Angel)