MONITOR SULUT, MANADO – Pusdiklat BNPB adakan Senior Management Training (SMT) atau Pelatihan Pengambil Keputusan pada tanggal 10-12 oktober 2016 di Kota Manado.
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas para pengambil keputusan dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana di Indonesia. Adapun kegiatan ini merupakaan salah satu bagian dalam rangkaian acara kegiatan Peringatan Bulan Pengurangan Risiko Bencana Indonesia tahun 2016.
Materi dalam pelatihan ini meliputi; konsep penagggulangan bencana, sistem komando penanganan darurat bencana di Indonesia, dan simulasi pengambilan keputusan. Dalam pelatihan ini, BNPB menghadirkan narasumber yang berkompeten dan berpengalaman dalam penanggulangan bencana, yaitu Ir. B Wisnu Widjaja, M.Sc (Deputi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPB), Ir. Tri Budiarto, M.Si. (Deputi Penanganan Darurat BNPB), Ir. Sugeng Triutomo (Pakar Kebencanaan Indonesia), dan Mr. Avelino F Filio (Asian Disaster Preparedness Center).
“pelatihan ini kiranya dapat menjadi wadah dalam berbagi pengetahuan (Knowledge Sharing) tentang penanganan penanggulangan bencana yang beragam di daerah masing-masing peserta pelatihan” tutur Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Penanggulangan Bencana (Pusdiklat PB) BNPB Bagus Tjahjono. Selasa (11/10). (Angel)