Bawaslu Kota Manado Gelar Pelatihan Penyelesaian Sengketa dan Penanganan Pelanggaran Kampanye Jelang Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota 2024

MONITORSULUT ——- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Manado menggelar Pelatihan Penyelesaian Sengketa Proses Tahapan Pemilihan serta Penanganan Pelanggaran Kampanye dalam rangka Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kota Manado 2024.

Acara ini berlangsung selama tiga hari, dari Kamis hingga Sabtu, 26-28 September 2024, di Aryaduta Hotel, Manado.

Pelatihan ini dihadiri oleh para pengawas pemilu di tingkat kota dan kecamatan, serta berbagai pemangku kepentingan terkait. Tujuan utama dari pelatihan ini adalah untuk memperkuat kapasitas Bawaslu dalam menangani potensi sengketa pemilihan dan pelanggaran kampanye yang mungkin terjadi selama proses pemilihan berlangsung.

Komisioner Bawaslu Kota Manado, Heart Runtuwene, menyatakan bahwa pelatihan ini sangat penting guna memastikan seluruh anggota pengawas memiliki pemahaman yang komprehensif mengenai prosedur penyelesaian sengketa dan penegakan hukum atas pelanggaran kampanye.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap sengketa yang muncul selama proses pemilihan dapat ditangani dengan adil, transparan, dan sesuai aturan. Selain itu, pengawasan terhadap pelanggaran kampanye juga menjadi fokus utama agar pelaksanaan pemilihan Walikota dan Wakil Walikota tahun 2024 dapat berjalan bersih dan jujur,” ujarnya.

Pelatihan ini melibatkan para ahli hukum dan praktisi pemilu yang memberikan materi terkait mekanisme penyelesaian sengketa pemilu, regulasi kampanye, dan langkah-langkah penindakan atas pelanggaran yang ditemukan di lapangan.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para pengawas pemilu di Kota Manado dapat lebih siap menghadapi tantangan dalam mengawal proses demokrasi pada pemilihan Walikota dan Wakil Walikota tahun 2024.(yulia)