MONITORSULUT——– Gubernur Sulawesi Utara terpilih, Yulius Selvanus Komaling (YSK), menunjukkan komitmennya untuk mendorong pembangunan infrastruktur di Bumi Nyiur Melambai. Dalam Rapimnas/KLB Partai Gerindra di Hambalang pada Kamis (13/2), YSK menekankan pentingnya kelanjutan pembangunan jalur kereta api Trans-Sulawesi kepada Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden terpilih, Prabowo Subianto.
“Mewakili enam DPD zona Sulawesi, kami berpesan agar pembangunan jalur rel kereta api Trans-Sulawesi dapat dilanjutkan,” ujar YSK.
Menurutnya, keberadaan jalur kereta api yang menghubungkan Makassar hingga Manado sangat penting untuk mendukung kelancaran roda ekonomi masyarakat Sulawesi.
YSK juga menyampaikan bahwa dalam 100 hari lebih kepemimpinan Prabowo, Sulawesi Utara mulai merasakan keadilan dan kesejahteraan.
Sebelumnya, Kementerian Perhubungan melalui Direktur Jenderal Perkeretaapian, Risal Wasal, telah menyampaikan bahwa jalur kereta api Trans-Sulawesi dirancang untuk menghubungkan kota-kota besar di Sulawesi, termasuk Makassar, Palu, Gorontalo, hingga Manado.
Dorongan dari YSK ini diharapkan semakin mempercepat realisasi pembangunan jalur transportasi strategis yang akan memberikan dampak besar bagi pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Sulawesi.(*yulia)