Monitorsulut.Com,Bolsel—Pjs (Penjabat sementara) Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Dr Drs Agus Fatoni MSi melakukan Kunjungan kerja (Kunker) di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Kamis (26 /11/2020). Pjs Gubernur Sulut Agus Fatoni yang datang bersama Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi (Wakajati) Sulut Reymel Jesaja SH MH, Komandan Resor Militer (Danrem) 131 Santiago Brigjen TNI Prince Meyer Putong SH, Direktur Bina Masyarakat Polda Sulut Kombel Pol Dumadi itu dijemput oleh Pjs Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) DR Praseno Hadi, MM, Ak, CA dan Sekda Bolsel Marzanzius A Ohy,S.Stp serta Kepala SKPD Bolsel hingga Forkopimda Bolsel.
Sebelum masuk ruangan Agus Fatoni dan rombongan disambut secara adat oleh 4 tetua adat yakni tetua adat Bolango, tetua adat Gorontalo, tetua adat Mongondow dan tetua adat Sanger serta Bupati Guhanga Bolsel Hi Herson Mayulu SIP sekaligus Anggota DPR RI dan Ketua DPRD Bolsel Ir Arifin Olii serta Anggota DPRD Bolsel.
Pada kesempatan itu, Pjs Bupati Praseno hadi memberikan gambaran singkat terkait wilayah hingga keadaan di Pemkab Bolsel. Mulai dari realisasi APBD hingga total pegawai di Pemkab Bolsel. “Atas nama pemerintah dan masyarakat Bolsel saya menyampaikan selamat datang di Bolsel kepada pak gubernur.Bolsel ada 7 kecamatan 81 desa dengan luas wilayah 1.932 kilometer persegi dengan total masyarakat 71.533 jiwa dengan garis panjang pantai 294 kilo meter,” ucap Praseno.
Dia menjelaskan kondisi masyarakat Bolsel sangat menjunjung tinggi kerukunan, kekeluargaan dan adat istiadat sangat terjaga, sehingga konduksifitas dalam Pilkada Bolsel tidak mempengaruahi sendi-sendi kehidupan masyarakat. Selain itu, penerapan protokol kesehatan secara keseluruhan terus ditingkatkan.
“Meskipun bolsel mendapat musibah bencana alam sekaligus yaitu pandemi covid 19 serta banjir dan tanah longsor, namun pemerintah pusat maupun propinsi selalu memberikan bantuan,” ujarnya.
Sementara itu,Pjs Gubernur Sulut Agus Fatoni dalam sambutannya mengungkapkan rasa haru atas sambutan pemerintah Kabupaten Bosel terhadap dirinya.“Saya merasa bangga saya merasa tersanjung dan merasa senang karena seperti berada dikeluarga sendiri di tengah-tengah masyarakat bolsel,” ucapnya.
Selain itu,Fatoni menyampaikan rasa syukur karena dapat berkunjung di Bolsel dan bertemu sejumlah tokoh penting daerah itu.“Saya sangat berterima kasih bersyukur karena sudah banyak hikmah dan nikmat menjadi bagian dari masyarakat dan pemerintahan sulawesi utara serta bersyukur sudah banyak hikmah,”ujar Fatoni.
Fatoni juga mengungkapkan bahwa sulut menjadi daerah nomor 3 tingkat kebahagian diseluruh Indonesia.”Semua ini adalah prestasi yang diraih semua pihak.Maka, kalau ingin bahagia datanglah di sulut. Sulawesi utara menunjukan daerah yang sangat indah, membuat betah dan eksotik,”kata Fatoni.
Lebih lanjut Fatoni juga mengajak masyarakat Boslel agar selalu menerapkan protokol kesehatan. Apalagi kondisi saat ini, di seluruh dunia mengalami musibah yang sama yakni pandemi covid-19.“Mari kita jadikan momentum pilkada ini untuk bisa menekan penyebaran covid-19, karena dengan APD berupa masker banyak dibagikan oleh pihak tim kampanye, ini semua membuat masyarakat semakin sadar atas kesehatan,” terangnya.
Diakhir sambutan,Fatoni berpesan kepada seluruh masyarakat agar memilih pemimpin yang berkualitas, terbaik, tepat dan bisa diandalakan, pemimpin yang bisa mempunyai akses membawa kemajuan daerah dan mensejahterakan rakyat.“Saya sebagai Pjs Gubernur yang nanti juga akan bertugas di kementerian dalam negeri, saya akan mendukung penuh pemekaran bolaang mongondow raya menjadi satu provinsi,” ucapnya.
Ditambahkannya pula,dia diijinkan oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey membawa Ustadz Yusuf Mansur, serta berkomitmen berasama Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow dan Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, membangun Pondok Pesantren Tahfiz di Bolaang Mongondow Raya.(Rinto/Advertorial)