PAHAM Paparkan Program Strategis Pada Warga Manado Asli Toraja

MONITORSULUT – Bakal calon Walkota Manado Julyeta Paulina Amelia Runtuwene dan Wakil Walikota Harley Mangindaan (JPAR-AIM) terus turun membaur ke tengah-tengah masyarakat mensosialisasikan visi misinya.

Kali ini pasangan PAHAM menghadiri undangan warga asli Toraja Kota Manado, Rabu (16/09) di Taas. Kesempatan tersebut pun pasangan PAHAM ini memaparkan program strategis yang berpihak kepada masyarakat jika nanti dipercayakan memikul tanggungjawab sebagai Walikota dan Wakil Walikota Manado.

Prof Paula begitu akrab disapa JPAR mengakui kerukunan keluarga Toraja di Kota Manado selalu berperan aktif dalam pembangunan kota Manado dengan mendukung program pemerintah. Tidak hanya itu, lanjut Prof Paula, kerukunan warga Toraja juga selalu ambil bagian dalam membantu pemerintah seperti menyalurkan bantuan pada masyarakat ketika Manado tertimpa musibah bencana lalu.

“Untuk itu saya dan Ai Mangindaan yakin keluarga besar warga Toraja di manado akan mendukung visi misi program pembangunan PAHAM baik itu dibidang kesehatan, pendidikan dengan memperhatikan anak anak didik paud hingga S3, infrastruktur, peduli lansia, petani, nelayan dan pariwisata hingga bantuan bagi warga terdampak covid 19,” urai JPAR.

Sementara Dalam sambutan Ai Mangindaan yang berdialek Toraja berkata “palaku pasambayangan ki’ Pa PAHAM (Mohon doakan PAHAM).

Ditambahkan calon Wakil Walikota Manado Ai Mangindaan, warga Toraja juga sangat berperan dalam menjaga kondisi di kota Manado semakin nyaman dan aman. “Kerukunan dari ikatan keluarga besar Toraja di manado adalah inspirasi kami melanjutkan program Pemerintah kota Manado yang sudah ada,” kunci Ai Mangindaan. (Team)