Mitra, MONITORSULUT. com. — Dalam usaha memutus mata rantai penyebaran Covid-19, maka berbagai cara terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra). Maka sikap tegas diambil Bupati James Sumendap, disela-sela rapat Paripurna DPRD Kabupaten Mitra, mendengarkan pidato kenegaraan dari President pada Jumat (14/8).
Ketika didapati pada salah satu Dinas ada pegawainya yang terjangkit Covid-19, maka langkah tegas di ambil Bupati Sumendap. Karena itu, menurut Sumendap mewarning keras kepada semua Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Tenaga Harian Lepas (THL), agar tidak ada yang keluar masuk Kabupaten Mitra.
“Saya tegaskan kepada seluruh ASN dan THL dilarang keluar Mitra, apa lagi bolak-balik masuk Mitra. Di peringatan HUT RI ke 75 tahun ini, biasanya para tahanan dapat remisi. Tetapi di Kabupaten Mitra 2 kepala SKPD akan saya copot dari jabatannya,” tegas Sumendap.
Bupati Sumendap juga meminta kepada seluruh kepala SKPD yang ada di Kabupaten Mitra, agar serius dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19, ini semua kami lakukan demi kenyamanan kita bersama.
“Menjadi harapan bersama agar jangan sampai ulah dari bapak ibu sekalian, sampai semua kantor yang ada di Mitra akan saya tutup. Tindakan tegas ini saya ambil karena saya tidak mau kita terjangkit Covid-19. Saya tidak main-main dengan hal ini,” harap Sumemdap. (James)