Kadis Gumalag Harapkan Transplantasi karang Kapitu Gerakkan Ekowisata dan Pendapatan Ekonomi Masyarakat

berita terbaru, Sulut257 Dilihat

MONITOR Sulut –  Transplantasi karang di Perairan Kapitu, Kecamatan Amurang Barat, Kabupaten Minahasa Selatan ke depannya dapat menggerakkan ekowisata dan mendongkrak pendapatan ekonomi masyarakat. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Sulut Ir Marly Gumalag MSi.

“Program seperti ini haruslah sesering mungkin dilakukan, dan paradigma orientasi program harus hendaknya lebih luas lagi,” tandasnya.

Menurutnya, jika dilakukan konservasi harus dipikirkan juga dampak kepada manusia yang sering bersentuhan dengan objek itu.

“Di beberapa tempat sering terjadi permasalahan antara pihak pencetus dan pengelola suatu wilayah konservasi dengan masyarakat,” ujarnya.

Ditambahkan Gumalag, program transplantasi terumbu karang ini, selain berdampak konservasi bagi lingkungan juga memberikan dampak yang baik bagi masyarakat.

“Nelayan bisa merasakan terjadinya peningkatan jumlah ikan di areal tersebut, dampaknya pendapatan masyarakat yang ada juga meningkat,” jelasnya. (Stv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *