Mitra, MONITORSULUT.com. – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), yang berjumlah 25 anggota terpilih untuk periode 2019-2024 resmi dilantik, Rabu (12/09) yang dilaksanakan di Sport-hall Kantor Bupati.
Pengambilan sumpah dan janji anggota DPRD dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri (PN) Tondano, Djainuddin Karanggusi, SH, MH, serta disaksikan Bupati James Sumendap dan Wakil Bupati Jocke Legi.
Untuk diketahui, dari 25 anggota dewan yang baru dilantik, 12 kursi PDIP, 5 kursi Golkar, 2 kursi Demokrat, 2 kursi Nasdem, 2 kursi Gerindra, 1 kursi PKPI dan 1 kursi PPP.
Usai pelantikan, sidang dilanjutkan dengan pengumuman pimpinan sementara DPRD Mitra. Dan politikus PDIP, Semuel Montolalu menjadi Ketua DPRD sementara dan Tonny Hendrik Lasut dari partai Golkar sebagai Wakil Ketua DPRD sementara. (James)
Berikut daftar nama anggota DPRD Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) yang baru dilantik dari tiga daerah pemilihan,
Dapil I (Ratahan, Ratahan Timur, Pasan dan Pusomaen) 8 kursi :
- Marty Ole (PDIP)
- Vanda Rantung (Golkar)
- Semuel Montolalu (PDIP)
- Fitria Asaha (Demokrat)
- Dennij Porajow (PDIP)
- Rasni Pontororing (Gerindra)
- Sophia Antou (PDIP)
- Sony Tarumingi (Golkar)
Dapil II (Belang dan Ratatotok) 7 kursi :
- Chris Rumansi (PDIP)
- Tonny Lasut (Golkar)
- Artly Kountur (PDIP)
- Sukardi Mokoginta (PPP)
- Fateh Kosoloi (Gerindra)
- Dekker Mamusung (NasDem)
- Rakimin Ibrahim (PDIP)
Dapil III (Tombatu, Tombatu Utara, Tombatu Timur, Silian Raya, Touluaan dan Touluaan Selatan) 10 kursi:
- Zonny Kosegeran (PDIP)
- Temmy Naray (Golkar)
- Freddy Tuda (PDIP)
- Nico Pelleng (NasDem)
- Berty Rumochoy (PDIP)
- Katrien Mokodaser (Demokrat)
- Arter Runturambi (PDIP)
- Tommy Lumintang (Golkar)
- Heedy Tumbelaka (PDIP)
- Fanly Mokolomban (PKPI)