Paripurna memperingati HUT Kota Manado ke-395, Van Bone beri apresiasi GSVL-MOR

berita terbaru, Manado1636 Dilihat

MONITOR SULUT, Manado – Paripurna dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Manado yang ke 395, Sabtu (14/7) telah digelar.

Kegiatan yang dilaksanakan di ruang serbaguna Kantor Walikota Manado tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Manado Nortje Van Bone, didampingi oleh Wakil Ketua Richard Sualang dan Denny Sondakh. Adapun kegiatan yang menyusung tema “Manado Cerdas Manado Rukun” tersebut berlangsung dengan alot.

Nortje Van Bone dalam penyampaiannya menuturkan bahwa sebagai pintu gerbang Provinsi Sulawesi Utara, Kota Manado terus menerus mengembangkan potensi yang ada baik dibidang kultural maupun pariwisata.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Dewan Kota Manado juga memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kota Manado dibawah kepemimpinan Walikota G.S. Vicky Lumentut dan Wakil Walikota Mor D. Bastiaan, atas diraihnya berbagai penghargaan selama tahun 2017-2018.

Ditempat yang sama, Walikota Manado pada sambutannya menuturkan bahwa penghargaan bukanlah tujuan utama, namun sebagai pemicu dan motivasi untuk terus mengevaluasi dan melakukan pembenahan.

“Jangan dulu kita berbangga dengan semuanya, namun biarlah setiap prestasi dan penghargaan yang telah kita raih, dapat menjadi dorongan untuk kita menjadi lebih baik lagi” ucap pemimpin Cerdas itu.

Lebih lanjut, mewakili Gubernur Olly Dondokambey, pelaksana tugas Assisten III Bidang Administrasi Umum Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara Praseno Hadi yang hadir saat itu, mengucapkan selamat Ulangtahun kepada Kota Manado serta berharap kedepan Kota Manado dapat lebih maju.

“Biarlah setiap prestasi yang diraih dapat lebih ditingkatkan” tutup birokrat Hebat itu.

Turut hadir dalam Paripurna tersebut, Perwakilan DPRD Provinsi, seluruh pimpinan dan anggota DPRD Kota Manado, SKPD Kota Manado, tokoh agama dan tamu undangan lainnya. (Angel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *