202 Sertifikat Tanah Diserahkan, Kampung Utaurano Selangkah Menuju Desa Lengkap Sertifikat

berita terbaru, Sangihe1600 Dilihat

MONITORSULUT,Sangihe- Sebanyak 202 sertifikat tanah diserahkan kepada warga Kampung Utaurano, Kecamatan Tabukan Utara, oleh Kepala Kantor Pertanahan Sangihe, Steven O.K Wowor. Penyerahan ini menandai kemajuan penting dalam program Desa Lengkap Sertifikat yang diharapkan memberikan kepastian hukum atas kepemilikan tanah bagi warga setempat.

Penyerahan berlangsung pada Kamis, 31 Oktober 2024, dengan dihadiri Ketua TP-PKK Sangihe, Josephine Tacoh.

Dalam acara tersebut Kepala Kantor Pertanahan Steven O.K Wowor menjelaskan, bahwa ini merupakan bagian dari program sertifikasi tanah yang bertujuan memberikan kepastian hukum bagi warga.

“Dari target total 500 sertifikat di Kampung Utaurano, hingga kini sudah kami serahkan 202 sertifikat. Kami optimistis sisanya akan rampung dan diserahkan sebelum akhir tahun ini,” ujar Steven pada Jumat (8/11/2024).

Steven juga menyoroti antusiasme masyarakat dan Kepala Kampung Utaurano dalam mendukung program ini. Menurutnya, keterlibatan aktif warga dalam melengkapi dokumen sangat membantu mempercepat penerbitan sertifikat.

“Kami berharap masyarakat Kepulauan Sangihe semakin sadar akan pentingnya sertifikat tanah. Dengan adanya sertifikat, hak kepemilikan akan lebih terlindungi secara hukum,” lanjut Steven.

Penyerahan ini diharapkan memberikan kepastian hukum dan mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat Kampung Utaurano.

Program ini juga bagian dari komitmen pemerintah dalam meningkatkan kualitas layanan publik, khususnya di bidang administrasi pertanahan. (Moy)