MONITOR SULUT, BOLMONG – Bupati Bolaang Mangondow Utara (Bolmut ), Depri Pontoh lantik 15 Kepala Desa (Kades) se-kabupaten Bolmut di auditorium Kantor Bupati, Rabu (4/1) siang tadi.
Pelantikan tersebut diikuti dengan pengambilan sumpah jabatan dari 15 Kades terpilih, yang dilakukan dihadapan para pejabat pemerintah daerah serta seluruh masyarakat pendukung dari masing-masing Kades yang telah memadati tempat kegiatan.
Adapun dalam sambutan yang diberikan, Bupati Bolmut memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya untuk masyarakat yang hadir sekaligus ucapan selamat kepada seluruh Kades atau yang dalam bahasa daerah setempat lebih dikenal dengan istilah Sangadi, atas terpilihnya mereka sebagai pimpinan masyarakat desa.
“apresiasi sebesar-besarnya saya berikan kepada seluruh masyarakat yang ada. Tentunya, tanpa dukungan dari mereka maka semuanya tidak akan berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan. Saya juga ucapkan selamat kepada para Kades yang telah mendapatkan kepercayaan dari masyarakat untuk menjadi pemimpin dari masing-masing desa yang ada di Kabupaten Bolmut” ucap Pontoh
Pontoh juga menambahkan dalam pesannya, agar kiranya setiap Kades yang terpilih untuk dilantik hari ini, kedepannya dapat melaksanakan tugas-tugas mereka sesuai amanah yang telah diberikan dengan penuh tanggung jawab.
“Semoga mereka yang berdiri untuk dilantik sekarang ini, sesuai dengan amanah yang sangat besar, dapat menjalankan tugas-tugasnya dengan baik dan nantinya dapat mempertanggung jawabkan semunya kepada masyarakat” Pungkas Papa Adit sapaan akrap untuk Bupati Bolmut tersebut. (Rif)